informesyen

Skincare Wajib Versi Aku

Share this:

Skincare Wajib Versi Aku

Saat ini ada banyak jenis skincare yang beredar di pasaran dengan berbagai macam merk dan ingredients yang tentunya juga menawarkan banyak manfaat. Hal ini pasti akan membuat banyak orang kebingungan untuk memilih yang mana skincare yang cocok untuk kulit masing-masing. Dengan banyaknya jenis permasalahan kulit, mulai dari masalah sepele hingga serius, maka banyak pula solusi yang ditawarkan oleh brand-brand skincare yang saat ini berseliweran di pasaran.

Jika kamu memiliki kondisi kulit wajah yang baik atau kamu sedang tidak memiliki permasalahan kulit wajah yang serius-serius amat dan bingung apakah tetap pakai skincare atau tidak, maka jawabannya adalah kamu tetap harus pakai skincare. Pakai skincare tidak harus setelah timbul masalah di kulit wajah terlebih dahulu. Jika rasanya kulit wajah sedang baik-baik saja, maka dengan bantuan skincare kulit wajah akan lebih sehat dan terawat yang tentunya dengan ingredients yang cocok juga.

(baca juga Manfaat Baik Dari Tidak Kecanduan Sosmed)

Ada beberapa ingredients yang menurutku cocok dan wajib kamu gunakan untuk kondisi kulit wajah kamu yang sedang tidak punya permasalahan serius:

  1. Vitamin C

Vitamin C ini bisa dipake pagi dan malam hari. Manfaat dari vitamin C bisa membuat kulit menjadi lebih cerah dan menyamarkan bekas jerawat. Biasanya aku menggunakan bahan aktif Vitamin C setiap hari hanya pada pagi hari saja mulai dari toner dan serum dan di tutup dengan sunscreen. Sunscreen yang digunakan juga sunscreen yang mengandung bahan aktif yang cocok untuk dibarengi dengan Vitamin C.

  1. Retinol

Retinol memiliki manfaat sebagai anti aging, menyamarkan bekas jerawat dan masih banyak manfaat lainnya. Penggunaan retinol cukup di malam hari saja secara selang seling, yaitu tidak di setiap malam harinya. Penggunaanya bisa 2-3 kali saja dalam seminggu.

  1. Exfoliating

Eksfoliasi berfungsi sebagai deep cleansing yang dapat membuat wajah menjadi lebih bersih dengan mengangkat sel-sel kulit mati dengan lebih cepat. Tapi, penggunaan eksfoliasi ini harus diperhatikan dengan baik karena tidak boleh digunakan secara berlebihan. Eksfoliasi yang berlebih dapat membuat kulita wajah menjadi perih dan iritasi. Cukup gunakan 2-3 saja dalam seminggu.

Dalam penggunaan skincare, selain memperhatikan bahan aktifnya kita juga perlu memperhatikan bahan aktif lainnya yang bisa digunakan secara berbarengan atau bersamaan. Tidak semua bahan aktif itu bisa dibarengi atau digunakan secara bersamaan, contohnya toner dengan ingredients A digunakan dengan serum ingredients B. Maka kita juga perlu memperhatikan apakah bahan A dan B bisa digunakan secara bersamaan, karena jika ternyata tidak dapat digunakan secara bersamaan maka akan menimbulkan iritasi pada kulit wajah.

(Diary 365 hari, klik di sini!)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *